Hari Pertama Pendaftaran, HM Harris dan 4 Bakal Calon Gubri Ambil Formulir Ke PDIP

Publisher Vol/fit Politik
25 Apr 2024, 17:05:01 WIB
Hari Pertama Pendaftaran, HM Harris dan 4 Bakal Calon Gubri Ambil Formulir Ke PDIP

RIAU, VokalOnline.Com - Seperti telah dijadwalkan sebelumnya oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan hari ini, Kamis (25/4/2024)  membuka pendaftaran bakal calon (Balon) kepala daerah gubernur dan wakil gubernur Riau. Di hari pertama pembukaan pendaftaran tampak lima bakal calon datang ke Kantor DPD  PDIP Riau Jalan Sudirman Pekanbaru.

Tampak HM Harris datang mengambil formulir pendaftaran ke kantor partai merah berlogo banteng moncong putih. Harris merupakan kader Parati Golkar yang juga digadang-gadang telah mengantongi SK DPP Golkar untuk menjadi kandidat bakal calon gubernur Riau.  

Kemudian politisi Partai Nasdem, Edy Natar Nasution, mantan wakil gubernur Riau periode 2019-2023. Terakhir  Edy Natar menjabat sebagai Gubernur Riau hingga 31 Desember 2023, setelah Syamsuar mundur dari jabatannya untuk maju bertarung ke DPR RI di Pemilu 2024.

Tak berselang lama, perwakilan Ketua DPW PKB Abdul Wahid tampak juga ikut meramaikan bursa pendaftaran calon kepala daerah partai besutan Megawati Soekarno Putri itu. Dua bakal calon lain yang juga mendaftar di hari pertama politisi PDI Perjuangan Ian P Siagian dan politisi Golkar Iman Sukendar.

Diwakili Sekretaris DPW PKB Riau, Ade Agus Hartanto, anggota DPR RI itu mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon gubernur di Sekretariat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Riau.

"Hari ini PKB Provinsi Riau mengambil formulir untuk calon Gubernur pak Abdul Wahid di PDI Perjuangan," kata Ade Agus

Dikatakannya, PKB berharap nantinya PDIP akan bersama-sama memberikan dukungan kepada Abdul Wahid. Selain PDIP, PKB juga masih terus melakukan penjajakan kepada partai lain yang membuka penjaringan pendaftaran.

"Kita terus lakukan penjajakan. Kita juga sudah jadwalkan untuk mendaftar ke partai-partai lain," kata Ade.

Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDI Perjuangan, Syafaruddin Poti mengatakan, selain lima nama tersebut, dua nama lagi sudah mengkonfirmasi akan datang mendaftar.

“Besok Jumat akan ada Pak Syamsurizal dan Annas Maamun yang akan datang mendaftar sebagai Bacalon Gubernur,” ujar Poti.

Pendaftaran akan dibuka selama seminggu ke depan. Setelah itu, tahap berikutnya bacalon yang mengambil telah formulir pendaftaran akan diundang nantinya untuk menyampaikan visi dan misinya sebagai bacalon.

“Tahapan selanjutnya, nanti akan diundang yang bersangkutan ke DPD untuk menyampaikan visi misi 10 menit,” ujar Poti.

Seperti diketahui dalam helat Pemilu 14 April lalu, PDIP berhasil memenangkan perolehan kursi terbanyak secara nasional. Di Riau PDIP berhasil memperoleh 11 kursi di DPRD RIau, dengan perolehan hasil Pemilu itu PDIP percaya diri untuk mengusung calon kepala daerah. Telah diberitakan sebelumnya, PDI Perjuangan membuka seleksi pendaftaran kepala daerah di seluruh tingkatan untuk Pilkada serentak mulai hari ini.(**)

Berita Terkait :




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment